Etika dan Budaya komunikasi mahasiswa saat ini

Wuihhh..dari judulnya kayaknya kupasan materinya bakal akademis banget… hehhee. Padahal ini pengalaman yang saya dapat pada saat saya berinteraksi dengan mahasiswa yang terkadang bikin tersenyum, gemes, marah, nangis (jangan sampe deh..) dan kesal.. Tapi sebagai pendidik, sudah sewajarnya dan sebaiknya tidak hanya menularkan keilmuan (transfer knowledge) semata tetapi ada nilai-nilai lain yang perlu juga diberikan etika, norma dan sopan santun.

Pada proses penyelesaian nilai mata kuliah,  seorang mahasiwa mengirim sms pada seorang dosen :

Mahasiswa  :  Maaf bu, mau tanya nilai sudah keluar belum ya?

Dosen            : Insya Allah besok siang..

Mahasiswa  : Iya bu, nanti saya dikabari nilai saya ya bu, soalnya saya sedang pulang kampung..

Astaqfirullah..!!!, dengan berusaha sabar saya tidak membalas sms yang ke-2

Continue reading “Etika dan Budaya komunikasi mahasiswa saat ini”

Bekerja dengan hati (edisi galau )

 

Tahun 2013 …

23 hari sudah kuberjalan di tahun terbaru ini…, ada sedikit rasa bersalah, kecewa, dan sedikit marah yang kutujukan untuk dirikusendiri. Target di tahun 2012 masih ada yang belum telewati bahkan terselesaikan.

Tapi aku patut bersyukur, banyak hidayah, banyak rejeki yang sudah kuterima … Alhamdulillah, Amin Ya Allah

Bekerja dengan hati, dimanapun dan dalam keadaan apapun.. di rumah pengabdian kita untuk keluarga, suami, anak, saudara bahkan tetangga. Dikantor , tempat kita mengais rejeki dan mengapresiasikan ide, gagasan bahkah keinginan. Bekerja dengan hati akan terasa begitu indah dan ikhlas.

Tapi sampai dengan saat ini, masih saja ada jejak dan noda yang menyusup disudut-sudut hatiku yang sebenarnya mau aku cuci bersih. Penyakit hati yang begitu sulit untuk kusembuhkan. Continue reading “Bekerja dengan hati (edisi galau )”

Mengelola Stress

Sumber : http://ricky2phos.wordpress.com
Sumber foto : http://ricky2phos.wordpress.com

Stress..!! , kata yang satu ini sering sekali tendengar.. di rumah apalagi di kantor …

Awalnya sih..aku tidak begitu tertarik untuk membahas ini.. bermula dari beberapa mahasiswa mendatangiku untuk wawancara (untuk menyelesaikan tugas matkul psikologi industri). Pertanyaannya cukup sederhana dan akupun menjawabnya yang sederhana saja. Berikut beberapa pertanyaan yang mereka berikan.

  • Apakah selama bekerja, Ibu pernah mengalami stress??
  • Apakah Ibu sering merasa malas??
  • Bagaimana Ibu mengatasi rasa malas tersebut?
  • Apakah Ibu merasa puas dengan Gaji yang diterima ??

Orang yang sedang bekerja atau bahkan semua orang dalam kehidupan ini kalau digambarkan pada sebuah grafik garis kemungkinan besar akan terlihat garis tersebut pada saat tertentu naik dan pada saat yang lain turun. Naik turunnya garis tersebut menunjukkan betapa dinamisnya kita dalam menjalani hidup. Bayangkan kalau garis yang dihasil tetap lurus dalam satu titik, pasti akan sangat membosankan atau bahkan kalau itu grafik yang menggambarkan detak jantung kita itu adalah satu pertanda untuk ‘ say good bye‘ pada dunia fana ini. Continue reading “Mengelola Stress”